Thursday, October 16, 2014

Think what i should thinking

Semua yang terjadi dalam kehidupan kita, siapapun yang ada di dalamnya, apapun yang terjadi dan dimana kejadian itu terjadi ngga akan bisa diubah dan ngga akan bisa ilang gitu aja dari pikiran dan ingatan kita. Semua udah punya porsinya masing-masing dan mungkin semua itu harus dilewati sebagai salah satu jalan cerita dari kehidupan kita. Mau berusaha sekeras apapun untuk menghilangkan dan melupakan itu akan jadi sia-sia karena sampai kapanpun ngga akan pernah bisa dihilangkan.

Bukan persoalan siapa dan apa yang terjadi pada masa sebelumnya, tapi persoalan kemampuan kita untuk menciptakan dan melindungi yang sekarang terjadi. Kalau hal yang sebelumnya dicampuradukan dengan yang dijalani sekarang, rasanya itu akan membuat semuanya semakin ngga terkendali. Apapun dan sebagaimanapun sulitnya, percayakan kalau semua itu bisa dilewati dan menghasilkan sesuatu yang lebih baik.

Jangan pernah menyeret apa yang terjadi sebelumnya untuk masuk dalam fase yang sekarang terjadi dan dijalani, kalaupun terlintas, biarkan itu sejenak dan segera lupakan atau akan membuat diri kita akan semakin ngga mengerti dan merusak semuanya. Apa yang terjadi ngga akan bisa kita ubah, perihal kebaikan dan kejahatan pun sama. Menemani dan berjalan beriringan melanjutkan apa yang sudah diberikan pada masa yang sebelumnya, buktikan kalau kita mampu menjadi lebih baik dan mampu memberikan apa yang lebih pantas. Sekali lagi, apa yang terjadi sebelumnya memang ngga akan bisa dihilangkan, tapi yakinkan kalau apa yang terjadi sekarang akan jauh lebih baik dan semakin baik dimasa yang akan datang.

Hanya keyakinan, dukungan, dan kejujuran yang akan mampu menjaga dan mewujudkan itu semua. Lakukan selagi mampu dan kerjakan selagi masih ada kesempatan. Siapapun ngga akan bisa menghalangi dan  apapun ngga akan bisa menjatuhkan. Keyakinan adalah hal yang paling utama untuk mewujudkan semua. Segala kerja keras dan pengorbanan akan terbayar lunas saat waktunya tiba.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.